Ini Nih, Tempat ‘Menyendiri’ Para Wanita yang Super Keren!
Beberapa orang punya tempat persembunyian khusus ketika butuh waktu untuk menyendiri, baik pria atau wanita. Ketika para pria lebih suka menyediri di atas gedung, gudang, dan di atas pohon, para wanita ini punya beberapa tempat ‘persembunyian’ yang super keren di taman atau kebun. Tempat ini banyak dikenal dengan nama She-Seds.
Tipe dari She-Seds ini berbeda-beda tergantung dari kepribadian si wanita itu sendiri. Ada yang membuatnya penuh dengan bunga, ada yang menyerupai studio yoga, atau hanya ruangan dengan buku bacaan favorit. Beberapa dibangun sangat unik hingga sepertinya banyak orang ingin ikut ‘menyediri’ juga di She-Seds ini. Buat para wanita yang juga pengen buat She-Seds sendiri bisa diintip nih kreasi unik She-Seds berikut ini. Super keren loh!
She-Seds satu ini terletak di sebuah taman, desainnya bertema garden house dengan banyak jendela kaca dan pintu yang juga terbuat dari kaca. Perlengkapan yang terbuat dari rotan dan bunga-bunga bisa membantu memanjakan mata dan tubuh yang penat loh. Cantik ya!
Kalau yang satu ini ada di hutan, dengan bertema serba kayu. Wah kalau kayak gini sih resor berbintang aja kalah ya. Menikmati udara sejuk dengan lampu-lampu temaram, wah benar-benar tempat yang tenang untuk relaksasi.
Siapa bilang bangunan bekas di kebun belakang tidak bisa dimanfaatkan? Ini buktinya. Bangunan bekas rumah kaca yang terlihat usang malah bisa memberikan kesan oldies yang asik untuk tempat menenangkan diri loh. Warna yang serba putih dengan beberapa hiasan dari tumbuhan hidup, menambah cantik She-Seds ini.
Rumah panggung tetap jadi salah satu ide desain yang menarik untuk jadi tempat ‘persembunyian’. Apalagi kalau bentuknya seperti ini, malah nggak tahan pengen pamer ya ke temen-temen kalau kita punya tempat sebagus ini.
Nggak hanya di kebun atau taman aja loh, She-Seds di pinggir pantai juga bisa salah satu alternatif bagi para pecinta sinar matahari. Menikmati indahnya musim panas di atas pasir putih, apalagi yang lebih seru dari itu?
Buat para pecinta kegiatan seni, She-Sed dengan galeri lukis sendiri ini adalah surga. Bener nggak? Wah, bisa nggak pulang-pulang deh kalau begini.